efek samping ganja / marijuana

Banyak orang yang berpikir bahwa ganja memiliki efek samping yang baik.Mereka berpikir bahwa dengan merokok dan menghisap marijuana mereka bisa mendapatkan kenikmatan. Mereka berpikir bahwa ganja dapat membuat mereka bahagia dan membuat kepercayaan diri semakin tinggi / PD. Ada juga yang berpikir bahwa setelah mereka menghisap ganja mereka akan menemukan kebahagiaan yang abadi dan mereka dapat menghilangkan masalah mereka. Selain itu, terkadang mereka percaya bahwa ganja akan membuat mereka menjadi terlihat COOL. Untuk orang-orang yang STRESS, mereka cenderung menggunakan ganja untuk membuat mereka menjadi santai. Dan ini semua nggak bener. Mereka mungkin merasakan ini, tetapi itu hanyalah bersifat sementara. Orang-orang yang terus menggunakan ganja akan menghadapi konsekuensinya cepat atau lambat. Kebanyakan sadar setelah melihat dampak negatifnya.

Jika Anda tertarik untuk menggunakan ganja, anda sebaiknya berpikir seratus kali. Anda harus merenungkan dan memikirkan efek samping ganja atau marijuana ini. dan pasti akan menyesal setelah menggunakannya.


Berikut adalah beberapa efek jangka pendek ganja:

1. Para siswa di sekolah akan menjadi malas untuk belajar sehingga nilainya pun akan hancur. Beberapa siswa pun ada yang berpikir bahwa ganja memiliki efek samping yang baik. ganja memiliki efek samping yang baik apabila di gunakan untuk pengobatan dengan resep dokter. Apabila siswa yang telah kecanduan, maka mereka akan sulit untuk mengingat hal-hal yang dipelajari di sekolah. Dengan demikian, dapat menyebabkan nilai-nilai mereka jelek. Remaja yang menghisap ganja juga cenderung putus sekolah. Motivasi untuk belajar pun jadi hilang.

2. Pada peningkatan kenakalan remaja. Bahkan pada usia muda, remaja cenderung sangat peka dan pemarah. ini adalah sebagian efek negatif dari ganja. Biasanya, pengguna ganja cenderung sering terllibat perkelahian. Bukan hanya itu, karena kecanduan, mereka akan menghalalkan segala cara untuk mendapatkan ganja.

3. Ganja sendiri dapat menyebabkan penyakit yang mematikan seperti kanker paru-paru. Dan yang lebih buruk lagi, akan berakibat kanker paru-paru dan komplikasi penyakit lainnya dan resiko tertinggi adalah kematian.


Jadi, ganja memiliki banyak efek samping yang tidak baik dari pada dampak positifnya. Kecanduan ganja akan dapat menghancurkan kehidupan remaja dan bahkan masa depannya. Ganja menghancurkan masa depan begitu banyak remaja karena mereka tidak mampu bersekolah. Selain itu, mereka pun akhirnya berada di buih yang menyengsarakan. Jadi, untuk masa depan yang lebih cerah, sebaiknya jangan pernah berpikir untuk menggunakan ganja. Jangan pernah coba - coba. Jika Anda telah menggunakan atau kecanduan ganja, pikirkanlah untuk berhenti menggunakannya. Pikirkan tentang kehidupan keluarga anda , sehat dan masa depan yang cerah yang dapat kita miliki dengan menjauhi narkoba. NARKOBA no, PRESTASI yes !

Artikel Terkait



lintasberita
Copyright 2011 Simplex Celebs All rights reserved Designed by SimplexDesign and Sang blogger muda